Cara Membuat IES Light Vray Sketchup

Pemilihan model lampu yang tepat merupakan salah satu tips yang perlu diperhatikan oleh para 3D artist sebelum memulai proses rendering di mesin render. Di dalam Vray itu sendiri ada banyak jenis pilihan model lampu yang bisa digunakan untuk mempercantik desain ruangan, salah satunya ialah IES light.

IES light bisa menjadi sumber cahaya alternatif yang dapat anda gunakan untuk menambah variasi cahaya dalam ruangan. Cara membuat IES light di Vray yang mudah dan ringan menjadi salah satu alasan kenapa sebagian orang lebih memilih IES light ketimbang pencahayaan sejenis seperti Omni light dan Spotlight.

Untuk menampilkan bentuk lighting IES seperti yang anda inginkan caranya dengan memasukan file IES kedalam konfigurasi Vray. File tersebut secara otomatis akan menampilkan mode lampu ketika gambar di render dan ada banyak mode lampu yang dapat anda gunakan.

Baik, itu tadi penjelasan singkat mengenai IES light. Jika anda tertarik menggunakan IES light pada desain gambar anda maka anda bisa mengikuti panduan Cara membuat IES light dibawah ini. Namun sebelumnya silakan download file ies disini.

Cara Setting IES Light di Vray Sketchup

  • Langkah pertama, tentu saja jalankan dulu program Sketchup dilaptop atau komputer anda, setelah itu klik ikon IES lightnya lalu tempatkan sesuai selera anda kemudian klik kanan lalu V-Ray for Sketchup pilih Edit light.
  • Langkah selanjutnya setting seperti pada gambar dibawah ini dan jangan lupa untuk menginput file IES-nya pada tab Options. Untuk nilai settingan dibawah ini bersifat opsional yang artinya anda bebas merubahnya sesuai kebutuhan gambar desain anda. Apabila output cahaya yang dihasilkan terlalu terang maka anda bisa mengurangi nilai intesitasnya.

Dengan berbekal settingan diatas saya sarankan anda melakukan percobaan pengaturan anda sendiri dengan melakukan perubahan nilai dan output warna cahaya. Hal ini perlu dilakukan agar anda mendapatkan settingan yang pas sesuai dengan gambar desain anda. Nah demikian tutorial sederhana tentang cara membuat IES light Vray Sketchup. Semoga bermanfaat